Variasi Dessert Nan Unik a la Egg Nest Bistro

Tidak pernah terpikirkan sebelumnya bahwa nama sebuah restoran terinspirasi dari nama pemiliknya. Dalam ekspektasi saya si pemilik sudah pasti punya passion yang besar dalam dunia kuliner hingga ia membangun restoran impiannya dengan namanya sendiri dan itu memang terbukti benar saat saya bertemu langsung dengan pemilik Egg Nest Bistro, sebuah restoran yang menyatu dengan Oak Tree Hotel di bilangan Jakarta Selatan. Sebutlah ia Agnes Juniper, yang menceritakan betapaa ia mencintai dunia kuliner meskipun bukan lulusan F&B dan selalu penasaran untuk menciptakan masakan-masakan yang tak terpikirkan oleh banyak orang. Dengan ‘memplesetkan’ nama Agnes menjadi ‘egg nest’ yang terdengar sama seperti pelafalan orang asing pada namanya, terbentuklah Egg Nest Bistro yang terinspirasi dari sebuah telur dan sarang yang bermakna rumah dimana setiap orang terlahir dan kembali pulang. Tidak sampai situ, Agnes juga memikirkan bagaimana agar restoran ini tidak hanya sekedar memajang aneka bentuk sangkar burung di tiap meja atau hiasan pepohonan dengan sangkar burung menempel di dahannya, tapi juga menciptakan aneka hidangan yang unik. 


Egg Nest Bistro menempati area lantai dasar hotel dengan kapasitas pengunjung yang cukup banyak karena orang-orang yang menginap di Oak Tree Hotel pun mendapat ‘jatah’ sarapan pagi disini. Meskipun begitu, interiornya yang temaram dengan set meja yang disusun apik dan modern, membuat restoran ini tetap terasa private, teduh dan nyaman. Egg Nest Bistro meyuguhkan beragam variasi menu mulai dari Western food, Asiann food hingga Italian Food dengan kategori lengkap mulai dari light bites, salad, soup, pasta, aneka steak, dan dessert yang cantik! Pada kunjungan beberapa minggu lalu, saya berkesempatan mencicipi beberapa varian appetizer dan dessert mereka yang very mouth-watering!


Egg Nest Special Salad - 58K 

Nggak pernah terbayangkan di benak saya kalau sangkar burung ini benar-benar bisa dimakan! Sangkarnya ternyata terbuat dari parutan kentang yang crunchy seperti rosti a la Swiss dan diberi potongan smoked beef, telur setengah matang, hollandaise sauce dan bayam serta selada dalam tumpukannya. Semuanya terasa segar apalagi kentangnya yang garing hanya saja kelamaan keseluruhan rasanya menjadi sedikit hambar di mulut saya. 


Nested Pavlova - 48K


Dessert cantik ini terbuat dari susunan meringue (gula-gula manis yang terbuat dari putih telur dan bertekstur ringan) dengan blueberry dan strawberry cream dan kismis di tiap lapisannya. Rasa meringuenya tidak terlalu manis begitu juga dengan berry cream-nya menghadirkan rasa asam yang menetralkan manisnya si meringue. Simply love this dessert!



Panna Cotta  - 48K

Panna cotta ini disajikan dengan sauce melba, saus asam manis yang terbuat dari campuran buah berry. Teksturnya lebih padat dari umumnya panna cotta biasa dengan aroma dan rasa susu yang kuat dan terlalu manis buat saya.


Chocolate Parfait Merry-Go-Round - 58K

Dessert ini sangat coock bagi pecinta cokelat seperti saya. Lagi-lagi Agnes menciptakan sarang dibawah tumpukan 3 scoop chocolate ice-cream dan ice cream cone yang terbuat dari corn flakes dan cokelat! Sayangnya karena disajikan terlalu dingin, chocolate nest-nya jadi sangat keras dan susah dipotong, tapi pas dimakan langsung terasa kerenyahan si corn flakes dan cokelat yang manisnya pas.



La Fleur Cake - 68K

Nah, tebak ini bunga asli atau palsu? Bunganya sih palsu hihihi tapi percaya nggak percaya isi di dalam potnya bisa dimakan! La Fleur Cake ini merupakan dessert baru dari Egg Nest Bistro yang terbuat dari perpaduan soft cheese cake dengan chocolate mousse dengan dark oreo crumble yang menyerupai lapisan tanah di atasnya. Cheese cake-nya begitu lembut dipadu dengan chocolate mousse yang manisnya pas. Porsinya pun besar sekali jadi cocok untuk sharing. A veru unique and recommended dessert I’ve ever found! A MUST try!


Selain dessert yang cantik dan unik, Egg Nest Bistro juga memiliki favorite drink yaitu Fruity Yakult Drink yang terbuat dari yakult dicampur dengan aneka sirup rasa buah seperti stroberi, mangga, leci, peach dan green tea. Saya mencicipi Yakult with Green Tea. Sayangnya menurut saya rasa asam khas yakult malah sedikit hilang menjadi tawar pas bercampur dengan green tea dan terasa aneh sekali di mulut saya hihihi...

  

Overall, Egg Nest Bistro bisa menjadi tempat yang cozy buat kamu-kamu pecinta dessert atau makanan manis. Dengan harga dan porsi yang sesuai, Egg Nest Bistro juga akan menjadi rekomendasi saya untuk kembali mencicipi aneka makanan non dessertnya. Jangan lupa dapatkan diskon 35% jika kamu booking Egg Nest Bistro melalui qraved.com yang bisa kamu temui fiturnya di bawah post ini. Let's eating dessert!



Egg Nest Bistro
Jl. Sampit V No. 3
Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
(inside Oak Tree Hotel)
www.eggnestbistro.com
twitter/instagram: @EggnestBistro


No comments