Fascinée par Madeleine Bistro

Prancis itu boleh dibilang negara yang juga kaya akan kuliner. Ada begitu banyak makanan luar biasa yang hadir dari tangan-tangan chef ternama disana. Ditambah dengan citarasa autentik yang khas, masakan Perancis tak jarang jadi incaran penjelajah rasa di dunia. Saya sendiri penasaran seperti apa masakan Perancis itu, sampai akhirnya teman-teman saya mengiming-imingi untuk mencicipi sebuah resto Prancis baru yang sedang happening di daerah Kemang, namanya Madeleine Bistro.

Berlokasi di Gedung Kemang 89, Madeleine Bistro menyatu dengan salah satu toko perlengkapan furnitur yang juga menyuplai furnitur untuk Madeleine. Memasuki lorong Kemang 89, sudah terlihat bagaimana Madeleine menghadirkan suasana classy dan lux seolah membawa pengunjung ke sebuah resto mewah di Perancis. Penerangan di dalam restonya dibuat sedikit redup. Ada beberapa lukisan dan gambar-gambar reto di beberapa bagian dindingnya. Ada pula pigura-pigura kosong yang disusun secara acak disalah satu sudut dinding. Retro classic. I simply love the interior.

Malam ini dibuka dengan Entree yang begitu cantik menggoyang lidah dan perut saya. Salad Nicoise dan Escargots a la Madeleine tersaji dengan porsi yagn cukup besar untuk ukuran hidangan pembuka. Salad Nicoise (55K) berupa salad khas Perancis dengan potongan daging tuna yang kulitnya dibalut dengan wijen. I gave standing applause for the wijen covered the tuna. It’s unique! Tunanya sangat fresh, dengan minyak wijen yang sedikit melumuri daging tuna, ada rasa sedikit asin dan gurih yang memperkaya rasa tunanya. Ditambah dengan aneka sayurannya seperti kacang merah, anchovy, lettuce, kentang potong dadu, salad ini jadi luar biasa!


Escargots a la Madeleine (75K) was also went very well on my stomach. Kalau biasanya escargots disajikan dengan cangkangnya, Madeleine mencoba menghadirkannya dengan daging yang siap makan, tanpa perlu repot mengorek-ngorek dari cangkangnya. Dagingnya was perfectly boiled. Tender and soft. Most of all I love the fried mushroom. Cacahan jamurnya bercampur sempurna dengan potongan tomat. Rasa manis bercampur asin dan gurih. Ahh perfect dish!


Sebelum masuk ke main course, sesuai dengan cara makan a la Prancis, kami diberikan minuman penetral rasa berupa satu sloki lemon juice yang segar!

Gnocchi Fait Maison (85K) menjadi menu utama yang sedikit mengagetkan perut saya sebenarnya. Tekstur Gnocchi yang terbuat dari kentang ini terlalu berat untuk awalan. Agak sedikit lembek dan hambar, belum lagi cream sauce-nya juga tidak gurih sama sekali. Tipikal saus khas Perancis yang tanpa rempah sehingga rasanya hambar. I just didn’t enjoy this main dish.


Untungnya, Honey Glazed Chicken (65K) berhasil menyelamatkan perut saya. Potongan daging ayam bagian kaki yang disiram dengan saus madu disajikan bersama buttered rice dan spinach. I love the honey glazed sauce so much! Menikmatinya bersama nasi berbalut mentega yang gurih jadi unik dengan tambahan rasa manis madu. Cacahan bayamnya juga gurih hanya saja terlalu lembek tesurnya, jadi seperti makanan bayi.


Doris et ses Artichauts (85K). Oven-baked fillet of dory served with artichoke ragout and garlic sauce. Tekstur daging dorinya sangat lembut dan gurih. Hanya saja kelembutan itu jadi membuat saya penuh dengan mashed potato yang juga terlalu lembut dan lembek. But, I simply love the artichoke. Bunga dari Perancis ini ternyata buah dan bunganya bisa dimakan, lho. Mirip seperti wortel aja sih.


Cote d’Agneau Croustillante aux Groseilles Bougers (195K). Lamb chop ini sayangnya masih tercium bau dombanya, meskipun tekstur dagingnya soft namun saya sedikit nggak nyaman dengan bau anyir dombanya. Tambahan mashed potato, vegetable ratatouille, dan mint sauce cukup menjadi penetral lidah saya.


Penutup malam kali ini berupa dua dessert, Trio de Gateaux Madeleine dan Cold Chocolate Cheese Cake. Trio de Gateaux Madeleine (40K) sepintas mirip kue cubit dengan tekstur adonan yang sama namun sedikit kasar, disajikan dalam tiga rasa macadamia, raspberry, dan chocolate. No special things from this dessert. 


Cold Chocolate Cheese Cake (40K) mungkin bisa dibilang juara dessert malam ini. Tekstur cheese cakenya lembut menyatu sempurna dengan lelehan cokelat di atasnya dan rasa cokelat dan sedikit moka disetiap potongannya. Ditambah dengan blood orange gelee, jelly yang agak kenyal dengan aroma jeruk yang sangat segar membuat acara makan cheese cake tambah menyenangkan!


Madeleine Bistro memasang harga makanan mulai dari Rp40.000 – 185.000. Minuman mulai dari Rp22.000 – 33.000. Sedangkan untuk minuman beralkohol mulai dari Rp90.000 – 175.000 dan aneka wine di jual per botol mulai dari Rp500.000 – 1.200.000.

Overall, I really enjoy to have my dinner here. The ambience was warm and cozy. The food was very authentic, and the service was also good. I appreciated how the waitress in her patient explained one by one the ingredients of the menu I asked about. Can’t wait to spend my time back here!

  



Madeleine Bistro


Jl. Kemang Raya No. 89
Bangka, Mampang Prapatan,
Jakarta Selatan
(021) 7179 4538

www.madeleinebistro.co.id
@madbistrojkt
FB: Madeleine Bistro



1 comment

  1. aduh pengen nyobain nih jadinya.. i love ur writings.. i hope u don't mind that I have put ur link in my blog.. I hope we can exchange links.. ;)

    ReplyDelete